REFLEKSI DIRI TELADANI NABI DALAM PERINGATAN ISRA MIRAJ

TanggalSenin, 12 Februari 2024
Waktu10:31:45
TempatSMA NEGERI 6 MALANG

Perayaan Isra' Mi'raj 1445H SMA Negeri 6 Malang diselenggarakan pada Senin, 12 Februari 2024 bertempat di Aula Graha Prawita. Mengangkat tema "Refleksi Diri Teladani Nabi", acara ini diikuti oleh seluruh peserta didik dan tenaga kependidikan muslim di lingkungan SMA Negeri 6 Malang. Dibuka pada pukul 8.00 WIB oleh Kepala Sekolah, bapak Budi Nurani, M.Pd, dan diikuti dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Dimas Eka Wahyudi kelas XI. Turut mengisi acara yaitu tim Hadrah SMA Negeri 6 Malang "As-Sittah", juga duet lagu "Rahmatun Lil'Alameen" yang dibawakan oleh Safira dan Andreas kelas X. Puncak acara ini diisi dengan tausiah oleh ustadz Muhammad Nasrullah M.H. Dalam tausiahnya, beliau menyampaikan perihal perjalanan Isra' dan Mi'raj nabi Muhammad, sekaligus hikmah dan pelajaran yang dapat diambil dari perjalanan tersebut. Peserta didik muslim menyimak tausiah dengan seksama. Sebagai bagian dari tugas, mereka diminta untuk membuat resume dari tausiah tersebut. Di akhir acara, panitia memberikan beberapa pertanyaan sebagai kuis yang membuat peserta didik semakin antusias. Secara keseluruhan acara Isra' Mi'raj 1445H ini berlangsung dengan lancar berkat kerjasama solid tim penyelenggara yaitu Badan Dakwah Islam SMA Negeri 6 Malang. (rrp)

Komentar

Form Komentar