SMARIHEKSA GOES TO CAMPUSS DAY 4, AJANG MOTIVASI MENYONGSONG MASA DEPAN

TanggalKamis, 01 Februari 2024
Waktu8:42:30
TempatUNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG DAN UNIVERSITAS MERDEKA MALANG

Pada hari Jumar, 1 Januari 2024 peserta didik SMA Negeri 6 Malang Angkatan 2021/kelas XII melakukan kunjungan ke 2 kampus yaitu Universitas Brawijaya Malang dan Universitas Merdeka Malang. Rombongan dibagi menjadi 2 pemberangkatan, pemberangkatan pertama menuju Universitas Brawijaya Malang dengan jumlah peserta sebanyak 100 peserta didik dan 7 guru pendamping. Pemberangkatan pemberangkatan pertama dilakukan jam 07.45 dan sampai di depan Fakultas Hukum Universitas Brawijaya Malang jam 08.30. Peserta didik langsung diarahkan ke aula lantai 1 untuk menerima pemaparan informasi terkait Universitas Brawijaya Malang. Peserta didik sangat antusias dalam mendengarkan pemaparan tersebut dan menanyakan banyak pertanyaan, sampai waktu menunjukkan jam 11.00. 

Kemudian peserta didik diberikan jam istirahat dari jam 11.10 sampai jam 12.00 dan dilanjutkan perjalanan menuju Universitas Merdeka Malang. Setelah sampai di Universitas Merdeka Malang peserta didik diarahkan ke Aula Gedung Rektorat sembari menunggu tambahan peserta didik yang diberangkatkan dari sekolah berjumlah 50 orang dengan 1 guru pendamping, sehingga total keseluruhan peserta didik yang hadir di Universitas Merdeka Malang sejumlah 150 orang. Rombongan SMA Negeri 6 Malang disambut sangat meriah dengan disuguhkan penampilan penyanyi solo Duta Kampus Universitas Merdeka Malang. Kemudian dilanjutkan pemaparan informasi terkait program dan jurusan yang ada di Universitas Merdeka Malang. Selain itu alumni peserta didik SMA Negeri 6 Malang yang melanjutkan jenjang perkuliahan di Universitas Merdeka Malang juga turut dihadirkan dalam kegiatan tersebut. Walaupun waktu sudah menujukkan jam 14.00 tetapi peserta didik tetap antusias dengan menanyakan banyak pertanyaan terkait perkuliahan di Universitas Merdeka Malang. Kemudian perpulangan peserta didik dan guru pendamping kembali ke SMA Negeri 6 Malang dilaksanakan jam 15.30 dengan penjemputan oleh bis sekolah kota Malang. (*msh)

See you on our next destination !

 

Komentar

Form Komentar